Minggu, 26 September 2010

Keterkaitan dan Implementasi Pada Grafik Komputer, Pengolahan Citra dan Game Technology

Grafik Komputer

Pada saat ini Grafika komputer mulai dirasa sangat penting oleh masyarakat karena mencakup hampir semua bidang kehidupan seiring dengan semakin maju dan pentingnya sistem komputer dalam berbagai kegiatan.

Grafika computer atau yang biasa dikenal dengan visualisasi data, Merupakan bagian ilmu komputer yang memiliki keterkaitan yang kuat untuk memanipulasi ataupun pembuatan visual secara digital yang juga dapat diartikan sebagai seperangkat hardware dan software untuk membuat game komputer, foto, film animasi, gambar, grafik atau citra realistic untuk seni. Grafika computer mempunyai beberapa bagian, diantaranya : Geometri, Animasi, Rendering, Citra.

Pengolahan Citra

Pengolahan citra pun tidak kalah pentingnya dengan grapik computer, biasanya masyarakat menggunakan pengolahan citra untuk mendentifikasi suatu pewarnaan pada kemasan ataupun pada barang-barang lainnya.

Pengeolahan citra sendiri merupakan salah satu cabang dari ilmu informatika. Pengolahan citra berkutat pada usaha untuk melakukan transformasi suatu citra/gambar menjadi citra lain dengan menggunakan teknik tertentu.

Keterkaitan Antara Grafik Komputer dan Pengolahan Citra dan Teknologi Game

Antar grafik computer dan pengolahan citra memiliki keterkaitan yang kuat. Keduanya merupakan bagian dari ilmu computer ataupun informatika sedangkan pengolahan citra sendiri adalah salah satu cabang dari ilmu informatika. Mengapa mereka sangat berhubungan? Karena pengolahan citra itu sendiri merupakan perkembangan dari bentuk sederhana grafika computer.

Pada grafik computer pengolahan citra sangat di butuhkan untuk pembentukan warna pada grafik, dan juga pada game. Pengolahan citra tersebut merupakan perkembangan dari bentuk sederhana grafik computer, dan juga pengolahan citra berfungsi untuk elemen pembentukan grafik.

Implementasi Antara Grafik Komputer dan Pengolahan Citra dan Teknologi Game

grafika komputer sudah banyak digunakan sebagai materi pendukung dalam berbagai bidang termasuk dalam pembuatan game. Implementasi grafika komputer yang diaplikasikan pada program game dapat membantu untuk penggerak dan pembuatan gambar pada game agar terlihat lebih menarik. Sedangkan pengolahan citra pada game di butuhkan untuk memberi pewarnaan yang baik agar tidak merusak sensor mata pada manusia.

Jadi dalam pembuatan game implementasi computer di gunakan untuk membuat gambar, penggerak dalam game dan pengolahan citra berfungsi untuk pemberian warna pada gambar-gambar tersebut, pemberian warna pun tidak bisa di lakukan dengan sembarangan karena kita harus membuat bagaimana agar sensor mata menangkap warna dengan baik pada game tersebut, apabila di lakukan dengan sembarangan dapat menyebabkan kerusakna pada sensor mata.


sumber : wikipedia.com dan muktiraga.wordpress.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar