“jangan mendramatisir keadaan” adalah, cara lain mengatakan “jangan mempermaslahkan hal-hal kecil .”. memang, tahun-tahun remaja bisa penuh suka dan duka. Di sisi lain, membuat keputusan untuk tidak mendramatisir keadaan bisa membantu mencapai hidup yang jauh lebih bahagia dan damai.Sebagian kejadian yang kita tanggapi dengan istilah dramatis sebenarnya bukan masalah “hidup dan mati”. Dengan kata lain kita sering membiarkan diri kita sendiri panic dan terganggu oleh hal-hal yang jika kita pikirkan sebenarnya bukan masalah besar.Mempermasalahkan hal-hal kecil sangat melelahkan karena dalam hidup selalu ada hal untuk di permasalahkan. Selalu ada teman yang melakukan kesalahan, namun ketika kamu belajar melupakan beberapa hal itu, perasaantertekan dan kemarahanmu akan jauh berkurang. Kamu memiliki energi mental dan kreativitas yang lebih banyak untuk menjalani hidup sepenuh-penuhnya.
Narasumber: Buku Don’t sweat the small stuff for teens.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar