Rabu, 26 Mei 2010

Hilangnya Kapal Waratah

Misteri tenggelamnya kapal mewah Waratah yang tertutup selama 95 tahun akan segera terungkap. Kapal yang kemungkinan karam di perairan Afrika Selatan, kini sedang diselidiki.Pada 1912, ketika kapal pesiar Titanic yang paling mewah di dunia menabrak gunung es, mempertunjukkan sebuah kisah nyata yang mengharukan di tengah lautan Atlantik. Akan tetapi, yang belum diketahui banyak orang adalah, bahwa sebelum peristiwa tenggelamnya Titanic, pada 1909 sebuah kapal pesiar raksasa yang sama mewahnya dengan Titanic yakni Waratah berpenumpang 210 orang dan memuat barang seberat 6.500 ton, secara misterius hilang di tengah lautan luas. Menurut laporan media massa Australia, kini sebuah tim penyelidik sudah menuju lokasi tenggelamnya kapal tersebut, dan jawaban teka-teki atas rahasia yang tertutup selama 95 tahun ini mungkin akan segera terungkap.
Kapal pesiar mewah yang hilang secara misterius ini adalah kapal pesiar Waratah yang terkenal itu, yang merupakan kapal milik “Blue Anchor Ocean Transport Corporation” Australia. Kapal itu diberi nama Waratah, bunga lambang Kota New South Wales, Australia. Kapal itu panjangnya 140 meter, dibuat oleh perusahaan pembuatan kapal Barclay, Scotlandia pada 1908. Dan sama dengan kapal Titanic yang dibuat belakangan, kapal pesiar Waratah merupakan kapal yang paling besar dan mewah waktu itu, dan disebut sebagai kapal yang “antitenggelam sepanjang masa”. Perlengkapannya sangat mewah, di bagian kabin, lebih megah daripada kapal Titanic, dan setara dengan hotel Ritz di Swiss saat ini yang tergolong supermegah.

Kapal itu menggunakan tenaga uap yang dihasilkan oleh batubara sebagai tenaga penggerak, mempunyai 8 ruang kedap air, teknik pembuatan dan teknologinya dapat dinilai nomor satu di dunia. Pelayaran perdananya sangat lancar, dan dengan cepat menimbulkan kegemparan di dunia, sejumlah besar orang ternama dan kaum ningrat semuanya merasa bangga mengadakan perjalanan dengan menumpangi sebuah kapal pesiar yang demikian besar ini.

Hilang secara Misterius

Juli 1909, kapal Waratah mulai berlayar dari Inggris, terisi 211 penumpang dan 6.500 ton barang muatan, menuju Australia. Sepanjang perjalanan, di dalam kabin kapal megah itu lampu penerangan menyala sepanjang hari, dan berbagai macam resepsi maupun pesta malam berlangsung terus-menerus. Ketika dalam perjalanan melewati Afrika Selatan, kapal pesiar itu merapat di dermaga timur Afsel, dengan maksud untuk istirahat dan memuat perlengkapan, kemudian berlayar lagi menuju tujuan berikutnya yakni Cape Town.

Setelah para penumpang bersuka ria dengan sepuasnya di Afsel, pada 27 Juli, kapal Waratah mulai berlayar lagi dari Durban. Namun yang mengherankan adalah, saat itu tiba-tiba terjadi angin badai yang jarang terjadi di atas permukaan laut, anehnya sejumlah besar kapal kecil yang melaut tidak terjadi apa-apa, maka semua orang merasa bahwa badai itu sama sekali tidak akan mengakibatkan ancaman apa pun bagi kapal pesiar yang demikian besar ini.

Ternyata dugaan mereka keliru. Kapal Waratah tidak sampai di Cape Town sesuai dengan waktu yang direncanakan, dan di atas permukaan laut juga tidak ada jejak kapal itu! Kapal Waratah dinyatakan hilang secara misterius! Angkatan Laut Kerajaan Australia segera mengerahkan armada pencarian, namun tidak mendapatkan hasil apa pun. Selain seorang penumpang yang bernasib mujur yang telah turun di Durban, Afsel, kapal pesiar yang paling mewah di dunia yang membawa banyak penumpang dan muatan barang berharga saat itu, sepertinya telah berlayar menuju ke sebuah dunia lain.

sumber: satriaji.blogspot dan google dll

Orang Indonesia yang Masuk Guinness Book of Record

1. Dominic Brian, bocah 12 tahun asal Kuta, Bali mencatatkan namanya dalam buku rekor dunia Guinness World Records setelah berhasil menunjukkan kemampuannya mengingat 76 deret angka hanya dalam 60 menit.

Anak dari Gidion Hindartho itu masuk dalam buku catatan rekor dunia yang diterbitkan perusahaan bir hitam Guinness, setelah menunjukkan kemampuannya pada acara pemecahan recor yang dilaksanakan di taman satwa Bali Zoo Park di Gianyar, Bali, 15 Agustus 2009.

Perwakilan Guinness World Records Asia, Alex Iskandar Liew, memuji kemampuan yang ditunjukkan Brian. Selain itu, ia juga menilai hal itu sebagai rekor unik, mengingat umur yang bersangkutan masih tergolong anak-anak menuju remaja.

Meski begitu, rekor dunia yang dipecahkan Dominic Brian diperkirakan akan banyak mengundang munculnya penantang baru yang akan berusaha mengungguli rekor tersebut. “Keunikannya karena pemecah rekor itu masih sangat muda, 12 tahun. Usaha untuk mampu mengingat seratus angka bukanlah hal yang gampang,” ujar Alex Iskandar Liew

Menurutnya, kemampuan Brian sangat luar biasa, sebab dalam waktu yang sangat singkat mampu mengingat sampai 76 deret angka. Kemampuan seperti itu jarang dimiliki oleh anak-anak seusianya, dan jika ada yang ingin menyamai atau bahkan mengungguli, memerlukan waktu belajar yang cukup lama.

Gidion Hindartho mengatakan bahwa meski anaknya mampu mencatatkan rekor dunia, namun dirinya tidak terlalu memberikan target pada Brian, kecuali hanya akan mengarahkan untuk mencapai cita-citanya. Dia mengaku selama ini hanya melatih daya ingat Brian melalui suatu metode latihan kemampuan daya ingat, yang sebenarnya dapat dilakukan oleh semua orang.

“Ini merupakan pelatihan memori kekuatan otak atau biasa disebut `power brain`. Semua orang sebenarnya bisa memaksimalkan daya ingat seperti yang dilakukan Brain. Anak-anak usia kelas tiga atau kelas empat sekolah dasar sebenarnya dapat dengan mudah mengingat seratus angka jika dilatih dengan metode yang tepat,” ujarnya.

Gidion menyatakan bangga karena Brian berkesempatan mengharumkan nama Indonesia khususnya Bali ke dunia internasional. Hal ini diharapkan semakin mengangkat citra Pulau Dewata di mata dunia internasional.

Sementara itu, Dominic Brian mengaku hanya perlu waktu dua bulan untuk berlatih mengingat deret angka dalam waktu cepat, walaupun dalam satu hari hanya berlatih tiga kali. Dia menyatakan akan terus berlatih mengingat deret angka, guna dapat terus mencoba memperbaiki rekor yang dibuatnya, selain bersiap menghadapi para penantang yang diperkirakan segera bermunculan.

“Saya akan terus berusaha memperbaiki rekor ini, dengan target mengingat 104 deret angka. Saat latihan paling tinggi pernah mencapai angkat tersebut. Awalnya memang susah, tetapi kalau dilakukan secara tekun akan menjadi terbiasa,” katanya.

Brian juga berhasil memecahkan rekor pada Museum Rekor Indonesia (Muri), yaitu mengingat 52 kartu selama 100 detik dan mengingat 100 angka dalam waktu 12 menit pada 16 Agustus 2009.

2. Kunto Hartono Ukir Nama di Guinness Book of World Records 1/1/2004
Lunas sudah upaya Kunto Hartono mengukir namanya dalam Guinness Book of World Records, setelah Kamis (1/1) siang berhasil menabuh drum 72 jam secara non stop. Bukan itu saja, atas prestasi itu, ia juga mendapat penghargaan dari MURI (Museum Rekor Indonesia) dan beasiswa kuliah di Universitas Trisakti, Jakarta sampai meraih gelar sarjana.

Kunto yang lahir di Banyuwangi ini memulai perjuangannya di Gelanggang Remaja Soemantri Brodjonegoro, Jakarta Selatan, Senin (29/12) pukul 09.15 WIB dan berakhir Kamis (1/1) pukul 11.15 WIB. Rekor 72 jam yang di pegang Kunto otomatis telah memecahkan rekor dunia 60 jam yang telah ditoreh oleh Alvaro Lopez dari Amerika Latin, Mei 2003 silam.

Dan Kunto yang seari-harinya berprofesi sebagai tukang vermak jeans ini telah menjadi orang kedua dari Indonesia yang namanya masuk di Guinness Book of World Records, setelah pebulutangkis Rudy Hartono menjuarai All England delapan kali berturut-turut.
Pada acara yang bertajuk LA Light Spectacular Drumming Marathon World Record ini, Kunto berhasil mengiringi beberapa band diantaranya: The Fly, Shaggydog, Sheila on 7, Jikustik, The Groove, serta Wayang. Dan pada menit-menit terakhir menjelang 72 jam, Menteri Negara Kebudayaan dan Pariwisata I Gde Ardhika dan Rektor Universitas Trisakti Thoby Mutis hadir untuk memberi semangat dan dukungan kepada Kunto.


3.Para penyelam duduk di dasar laut pada pemecahan rekor dunia penyelaman massal di Pantai Malalayang, Manado, Sulawesi Utara, kemarin. Sebanyak 2.861 penyelam ikut dalam acara ini dan memecahkan rekor sebelumnya di Maladewa pada 2006 yang melibatkan 979 penyelam.

Sebanyak 2.861 penyelam dilibatkan dalam pemecahan rekor dunia selam di Pantai Malalayang, Manado, Sulawesi Utara (Sulut), kemarin, dengan catatan waktu 31 menit.

Rekor yang masuk dalam Guinness Book of Records itu menjadi kado HUT Ke-64 Kemerdekaan RI. "Menyambut HUT RI dengan rekor dunia merupakan sebuah momentum penting yang tidak bisa dilupakan seluruh masyarakat, apalagi dunia saat ini menatap bangsa Indonesia," kata Kepala Biro Humas Pemprov Sulut, Roy Tumiwa,di Manado kemarin. Pemecahan rekor dunia yang disaksikan langsung oleh wakil Guinness Book of Records dari London, Inggris, itu telah menjual potensi alam dan sumber hayati luar biasa yang dimiliki bangsa Indonesia.Ikut menyaksikan pula Menteri Kelautan dan Perikanan Freddy Numberi.

Wakil Kepala Staf TNI Angkatan Laut (Wakasal) Laksamana Madya TNI Moekhlas Sidiq memimpin langsung pemecahan rekor tersebut. Pemecahan rekor dunia ini dilakukan tepat pukul 10.00 Wita,diikuti 2.861 orang,termasuk 51 partisipan dari mancanegara dan 35 orang VIP. Setelah 31 menit menyelam, secara bergelombang semua peserta menyudahi penyelaman. "Kita sudah memecahkan rekor hari ini dan ini sungguh suatu hal yang membanggakan karena sebagai bukti kita negara bahari yang kuat,"kata Freddy Numberi.

Dia juga mengatakan, capaian tersebut sangat luar biasa karena rekor dunia selam terakhir di Maladewa dipecahkan oleh 979 penyelam. Rekor yang diciptakan di Indonesia, katanya, belum tentu bisa dipecahkan dalam 10 tahun ke depan.Dia berterima kasih kepada semua pihak yang sudah membantu terselenggaranya pemecahan rekor di Manado.

Sementara Lucia Sinogagliesi dari Guinness Book of Records mengatakan, rekor yang ditorehkan di Pantai Malalayang,Manado, itu sah dan menjadi suatu hal yang luar biasa. "Saya juga sangat senang karena indah sekali di Manado. Begitu banyak orang ikut serta hingga memecahkan rekor dunia," Kata Sinogagliesi saat menyampaikan sambutan.


4.Dasarnya adalah prestasi Rudy yang menjuarai All England sebanyak delapan kali ( 7 kali berturut-turut pada (1968, 1969, 1970, 1971, 1972, 1973 , 1974 serta 1976 ) dimana hal ini tercatat dalam Guinnes Book of Record pada tahun 1982 ( bisa dibilang Rudy Hartono juga orang Indonesia PERTAMAXXX yg namanya tercatat di Guinness!). Rudy mulai dikenal dunia ketika menjuarai All England tahun 1968 dan menutup prestasi besarnya dengan menjadi Juara Dunia tahun 1980. Berarti Rudy menempatkan dirinya dijajaran atas bulutangkis dunia selama 12 tahun.








sumber : kaskus, wikipedia

Fenomene Alam

Hujan Ikan di Honduras

The Rain of Fishes (Hujan ikan) ada diceritakan dalam Cerita Rakyat Honduras. Namun, juga terjadi secara nyata di Departamento de Yoro, antara bulan Mei dan Juli. Saksi mengatakan bahwa fenomena ini dimulai dengan awan gelap di langit, diikuti dengan kilat, guntur, angin kencang dan hujan lebat selama 2 - 3 jam. Setelah hujan berhenti, ratusan ikan ditemukan hidup di tanah. Orang mengambil ikan - ikan ini dan memasaknya. Sejak 1998, Festival Hujan Ikan dirayakan setiap tahun di kota Yoro.

Hujan Merah di Kerala

Dari 25 Juli sampai 23 September 2001, hujan merah turun di selatan India, Propinsi Kerala. Tidak hanya merah, hujan warna kuning, hijau dan hitam juga dilaporkan terjadi. Pemerintah India menemukan bahwa hujan ini telah "diwarnai" oleh spora dari alga, yang tersebar di udara. Kemudian, awal tahun 2006, Kerala pun menjadi perhatian dunia.

Ombak Terpanjang di Brazil

Dua kali dalam setahun, antara Februari dan Maret, air Samudera Atlantik bertumpuk di Sungai Amazon, menciptakan gelombang ombak terpanjang di dunia. Fenomena ini disebabkan oleh arus Samudera Atantik yang memenuhi muara sungai, sehingga menghasilkan ombak setinggi 12 kaki yang dapat berlangsung hingga lebih dari setengah jam.

Matahari Hitam di Denmark

Selama musim semi di Denmark, sekitar satu setengah jam sebelum senja, lebih dari 1 juta Sturnus Vulgaris (sejenis burung) berkumpul dari seluruh pelosok untuk bergabung dan membentuk suatu kumpulan yang luar biasa besar di udara. Hinnga membuat langit menjadi terasa gelap. Fenomena ini disebut Black Sun, dan dapat disaksikan di awal musim semi di barat Denmark.

Pelangi Api di Idaho

Femonena atmosfer yang dikenal dengan circumhorizon arc atau Fire Rainbow (pelangi api), akan muncul ketika matahari berada tinggi (lebih dari 58 derajat diatas horizon). Cahaya matahari menembus lurus dan menyinari awan cirrus, sehingga menghasilkan semacam lempengan kristal segi enam dan membentuk efek prisma. Sehingga terlihat pelangi yang berbentuk seperti api.


sumber : wikipedia dan www.mamasipenk.co.cc

5 Gunung Api Terdahsyat Di Dunia

Gunung Krakatau

Krakatau 5 Gunung Api Terdahsyat Di Dunia

Krakatau merupakan sebuah gunung vulkanik yang terletak di antara Pulau Jawa dan Sumatra (Indonesia) dikenal karena letusannya di tahun 1883 yang setara dengan 200 megaton TNT, atau melebihi 13.000 kali bom atom yang menghantam Hiroshima selama Perang Dunia II dan korban dari bencana ini sudah lebih dari 100.000 jiwa.
2. Gunung Tambora

Mount Tambora 5 Gunung Api Terdahsyat Di Dunia
Gunung Tambora salah satu gunung berapi paling mematikan dunia, meletus tahun 1815 menelan korban kurang lebih 10.000 jiwa, efek dari letusannya konon bisa dilihat dari London dan beberapa sumber mengatakan lebih dari 80.000 orang meninggal karenanya.
3. Gunung Pelee

Gunung Pelee
Gunung Pelee terletak di Perancis diwilayah Martinique, terkenal karena letusannya pada tahun 1902, diperkirakan menelan korban lebih dari 30.000 orang dan menghancurkan Santo Pierre dikota Martinique.
4. Gunung Nevado del Ruiz

Nevado del Ruiz
Gunung Nevado del Ruiz terletak sekitar 129 kilometer barat Bogota Kolombia, meletus pada tahun 1985 menyebabkan kematian 23.000 jiwa, menghancurkan kota Armero dan peristiwa ini dikenal sebagai “Armero Tragedi “
5. Gunung St Helens

Gunung St Helens
Gunung St Helens terletak di Washington dan termasuk gunung paling mematikan lainnya, letusannya pada tahun 1980 menewaskan 57 orang dan menurut perkiraan karena letusan gunung berapi ini amerika menderita kerugian sebesar 3 Milyar US.

sumber : zoftpc.com

Tornado Terbesar

Tornado adalah angin yang berputar sangat cepat, bentuknya mirip corong. Tornado sangat berbahaya terutama karena mampu mengangkat sejumalah besar benda – bagian bangunan, pepohonan, logam, bahkan mobil. Bahaya terbesar tornado adalah jika tertimpa benda-benda yang diterbangkan tornado tadi.

Tiga dari empat tornado di seluruh dunia terjadi di Amerika Serikat. Ada suatu tempat di Amerika Serikat yang sering sekali mengalami tornado hingga dinamakan “Tornado Alley”.

Tornado Alley adalah sebuah daerah luas di Amerika Serikat yang banyak mengalami tornado dahsyat. Daerah ini membentang dari Texas hingga North Dakota dan berada di timur Pegunungan Rocky. Tornado sering terjadi di banyak negara bagian Amerika.

Pegunungan Rocky membentang dari barat daya Amerika Serikat hingga barat laut Kanada.Sistem cuaca di Pegunungan Rocky menarik angin dingin dari Kanada. Angin hangat dari sisi tenggara kaya akan uap air dari lautan. Angin ini terdorong naik ketika mencapai pegunungan dan bertemu dengan udara dingin. Kondisi ini sempurna bagi pembentukan tornado.

Tornado adalah angin tercepat di muka bumi. Tornado yang paling cepat mampu berputar lebih dari 402 km/jam. Lantaran berputar, angin yang diciptakan tornado tersebut bergerak di sepanjang permukaan tanah, menghisap udara hingga ke dasar dan mendorongnya ke atas. Tornado besar bagaikan penghisap debu raksasa. Tornado tidak sama dengan angin topan. Tornado lebih cepat, namun biasanya tidak bergerak sejauh atau membuat kerusakan sebesar angin topan.

Kebanyakan tornado berukuran kecil. Umumnya tornado membuat lintasan kerusakan selebar 46 meter dengan panjang 1,6 hingga 3,2 kilometer. Tornado terbesar bisa memiliki lintasan selebar 1,6 kilometer dan sepanjang 161 kilometer.

Tornado dapat terjadi dimana saja, namun paling banyak terjadi di Amerika Serikat, India dan Bangladesh. Tornado paling sering terjadi di sore hari. Sepanjang hari, sinat matahari menghangatkan bumi. Lantaran udara di atas mulai dingin, udara panas dari bawah naik dan bertemu dengan udara dingin. Ketika udara hangat bertemu dengan udara dingin, bisa terbentuk tornado.

Tornado terjadi dari udara hangat yang banyak tersedot ke awan. Sel badai dapat terbentuk pada awan kumulonimbus yang berputar perlahan. Kadang kala, di dalam sel badai bisa berbentuk putaran cepat udara yang membubung tinggi. Putaran cepat ini dinamakan Vorteks atau pusaran. Jika pusaran ini mencapai tanah, terjadilah tornado.

Awan badai tornado dipenuhi oleh energi. Energi tersebut awalnya berupa panas laten yang berasal dari matahari. Panas ini menyebabkan air laut menguap. Ketika uap air mendingin dan kembali menjadi titik-titik air, terjadi pelepasan energi. Pelepasan energi ini menimbulkan angin kencang, badai petir dan tornado.

Ketika dua angin bergerak ke arah berbeda dengan kecepatan yang berbeda pula, udara di antaranya berputar. Jika ingin pembuktian, letakkan pensil di antara kedua tangan, gerakkan salah satu tangan menjauh dan satu tangan lagi mendekat, pensil akan berputar.

Para ilmuwan menggunakan peralatan khusus untuk mengukur diameter corong tornado, seberapa cepat pergerakannya, dan seberapa cepat putarannya. Pengukuran paling penting adalah seberapa cepat putarannya. Semakin cepat berputar, semakin berbahaya tornado itu. Para ilmuwan menghitung kecepatan tornado berdasarkan kerusakan yang dibuatnya.

Profesor Theodore Fujita (1920-1998) menemukan “Skala Fujita” untuk memperkirakan kecepatan putaran tornado. Skala F0 dengan kecepatan angin di bawah 117 kilometer/jam menyebabkan kerusakan ringa. F1, pada kecepatan 117-180 kilometer/jam dapat mengangkat mobil. F5, diatas 420 kilometer/jam sanggup melepaskan rumah dari pondasinya.

Bangladesh adalah negara miskin yang sebagian besar penduduknya bermatapencaharian sebagi petani. Masyarakat tinggal di daerah pertanian, meski tempat itu rawan banjir dan badai. Mereka tidak dapat menyelematkan diri dengan mudah karena kondisi jalannya jelek sehingga menyulitkan perjalanan. Rumah-rumah mereka dengan cepat dirusak oleh tornado. Jika hasil panen juga rusak, tidak ada yang dapat mereka makan. Tornado paling mematikan menghantam Bangladesh pada bulan April 1989. Lebih dari 1.300 orang tewas dan 50.000 orang lainnya kehilangan tempat tinggal.

sumber : wikipedia

Tsunami

Tsunami 'Gelombang pelabuhan'; pengucapan bahasa Inggris: / sunami / atau / tsunami /) atau gelombang pasang surut adalah serangkaian gelombang air (disebut gelombang tsunami yang disebabkan oleh perpindahan dari suatu volume besar dari tubuh air seperti laut atau danau besar. Tsunami adalah sering terjadi di Jepang, sekitar 195 kejadian telah dicatat. Karena besar volume air dan energi yang terlibat, tsunami dapat menghancurkan daerah pesisir. Korban bisa tinggi karena gelombang bergerak lebih cepat daripada manusia dapat berjalan.

Gempa bumi, letusan gunung api dan ledakan bawah air lainnya (ledakan perangkat nuklir di laut), tanah longsor dan gerakan massa lainnya, dampak bolide, dan gangguan lainnya di atas atau di bawah air semua memiliki potensi untuk menghasilkan tsunami.

Para sejarawan Yunani Thucydides adalah orang pertama yang berhubungan tsunami untuk gempa bumi bawah laut,tetapi pemahaman tentang alam tsunami tetap ramping sampai abad ke-20 dan merupakan subjek penelitian yang sedang berlangsung. teks awal geologi, geografi, dan oseanografi Banyak lihat tsunami sebagai "gelombang laut seismik."

Beberapa kondisi meteorologi, seperti depresi mendalam yang menyebabkan badai tropis, dapat menghasilkan gelombang badai, yang disebut meteotsunami, yang dapat meningkatkan pasang surut beberapa meter di atas tingkat normal. perpindahan berasal dari tekanan udara rendah di pusat depresi. Seperti badai lonjakan ini mencapai pantai, mereka mungkin mirip (walaupun tidak) tsunami, menggenangi daerah luas tanah. Seperti gelombang badai terendam Burma (Myanmar) pada Mei 2008.

Gejala yang mungkin terjadi jika akan datang gelombang tsunami adalah sebagai berikut.

* Biasanya diawali dengan gempa bumi yang sangat kuat.
* Bila kamu melihat permukaan air laut turun secara tiba-tiba, waspadalah karena itu tanda gelombang tsunami akan datang.
* Tsunami adalah rangkaian gelombang. Bukan gelombang pertama yang besar dan membahayakan. Beberapa saat setelah gelombang pertama akan menyusul gelombang yang jauh lebih besar.

Penyebab :

Kebanyakan tsunami dihasilkan oleh gempa bumi bawah laut Tsunami dapat dihasilkan ketika batas lempeng konvergen atau merusak tiba-tiba bergerak dan secara vertikal menggantikan air di atasnya. Sangat tidak mungkin bahwa mereka dapat terbentuk di divergen (konstruktif) atau batas lempeng konservatif. Hal ini karena batas konstruktif atau konservatif umumnya tidak mengganggu perpindahan vertikal kolom air. gempa bumi zona subduksi terkait menghasilkan mayoritas tsunami.

Tsunami memiliki amplitudo kecil (gelombang tinggi) lepas pantai, dan panjang gelombang yang sangat panjang (sering ratusan kilometer panjang), itulah sebabnya mereka biasanya lulus tanpa disadari di laut, membentuk hanya sedikit membengkak biasanya sekitar 300 mm (12 in) di atas normal permukaan laut. Mereka tumbuh tinggi ketika mereka mencapai air dangkal, dalam gelombang shoaling proses yang dijelaskan di bawah ini. Tsunami dapat terjadi dalam keadaan pasang surut dan bahkan pada air surut masih bisa membanjiri wilayah pesisir.

Pada tanggal 1 April, 1946 sebuah-besarnya 7,8 (Skala Richter) terjadi gempa dekat Kepulauan Aleutian, Alaska. Ini menghasilkan tsunami yang menggenangi Hilo di pulau Hawaii dengan 14 meter (46 kaki) gelombang tinggi. Daerah dimana gempa bumi terjadi adalah di mana lantai Samudera Pasifik merupakan subduksi (atau didorong ke bawah) di bawah Alaska.

Contoh tsunami di lokasi jauh dari batas-batas konvergen termasuk Storegga sekitar 8.000 tahun yang lalu, Grand Bank 1929, Papua New Guinea 1998 (Tappin, 2001). Bank Grand Papua New Guinea tsunami berasal dari gempa bumi yang destabilisasi sedimen, menyebabkan mereka mengalir ke laut dan menghasilkan tsunami. Mereka hilang sebelum perjalanan jarak samudra.

Penyebab kegagalan sedimen Storegga tidak diketahui. Kemungkinan termasuk overloading dari sedimen, gempa atau pelepasan gas hidrat (metana dll)

Valdivia gempa tahun 1960 (Mw 9,5) (UTC jam 19:11), gempa Alaska 1964 (Mw 9.2), dan gempa bumi Samudra Hindia 2004 (Mw 9.2) (00:58:53 UTC) adalah contoh-contoh baru-baru ini gempa bumi kuat yang dihasilkan megathrust tsunami (dikenal sebagai teletsunamis) yang dapat menyeberangi lautan seluruh. Lebih kecil (Mw 4.2) gempa bumi di Jepang dapat memicu tsunami (disebut tsunami lokal dan regional) yang hanya dapat menghancurkan pantai di dekatnya, tetapi dapat melakukannya hanya dalam beberapa menit.

Pada 1950-an, itu hipotesis bahwa tsunami lebih besar dari sebelumnya telah diyakini mungkin dapat disebabkan oleh tanah longsor, letusan gunung berapi peledak (misalnya, Santorini dan Krakatau), dan dampak peristiwa ketika mereka air kontak. Fenomena ini dengan cepat memindahkan volume air yang besar, sebagai energi dari jatuh puing atau perluasan transfer ke air pada laju lebih cepat daripada air dapat menyerap. Media menjulukinya megatsunami.

Tsunami disebabkan oleh mekanisme ini, tidak seperti tsunami trans-samudera, dapat menghilang dengan cepat dan jarang mempengaruhi garis pantai jauh karena wilayah laut kecil yang terkena dampak. Kejadian-kejadian ini dapat menimbulkan gelombang kejut lebih besar lokal (soliton), seperti tanah longsor di kepala Lituya, Bay tahun 1958, yang menghasilkan gelombang dengan gelombang awal diperkirakan mencapai 524 meter (1.719 kaki). Namun, sebuah longsor sangat besar dapat menghasilkan megatsunami yang bisa menempuh jarak trans-samudera, meskipun tidak ada bukti geologi untuk mendukung hipotesis ini.

sumber : wikipedia